Pantai ku - Banyuwangi

 

Bila Anda hendak ke Bali melalui jalur utara Pulau Jawa, sebelum tiba di Banyuwangi Anda akan melewati Watudodol. Letaknya di pinggir pantai, ditandai dengan patung Gandrung, ikon Banyuwangi.

Wisata alam Pantai Watu Dodol berada di wilayah administrasi Kecamatan Kalipuro Kabupaten Banyuwangi, letaknya yang berada di perlintasan jalur yang menghubungkan Banyuwangi dan Situbondo membuat obyek wisata ini sangat mudah diakses baik dari arah Situbondo maupun dari arah Banyuwangi kota. Sebuah batu besar di tengah jalan menjadi petunjuk bahwa Anda berada di wilayah Pantai Watu Dodol.

Anda bisa melihat batu karang yang bentuknya berbeda dengan batu karang kebanyakan di pantai ini yang merupakan salah satu keunikan dari pantai watu dodol. Batu karang di pantai ini berwarna hitam dan mengkilap serta keras. Dipantai watu dodol juga terdapat bunker yang berfungsi sebagai tempat pertahanan dan sekaligus persembunyian yang dibangun dan dipakai ketika masa pendudukan jepang sekitar tahun 1942-1945. Pada hari-hari tertentu di pantai ini digelar lomba perahu layar sebagai rangkaian dari upacara petik laut atau pestanya para nelayan sebagai rasa syukur atas hasil laut yang didapat selama setahun terakhir.  

Info lebih lanjut
Marketing Office
Jl.Brawijaya Lingk,Cungking
Mojopanggung - Banyuwangi
Tlp. : 08113771199
IG. : Transbluefire.Tour
FB. : Transluefire
WEB. : Transbluefire.com
Email.: transbluefire.tnt@gmail.com
Link. : https://linkte.ee/Transbluefiretourandtravel

Model by : @rntagoew

#banyuwangitourismdestination #banyuwangiindah #banyuwangiexplore #banyuwangitour #banyuwangibeautiful #bwi24jam #jogya24jam #surabaya24jam #bali24jam #Traveling #travellingstyle elgram#travellingbanyuwangi #traveller #travellingindonesia #pesonaindonesia #pesonalam #indonesiatourism #indonesiaku #hijabootd#hijabtraveller#budayabanyuwangi















Komentar

Postingan populer dari blog ini

KAMPUNG BATIK - BANYUWANGI

Tabuhan - Island